Senin, 03 Maret 2008

Brawijaya Flora Vaganza

Lapangan Makodam Brawijaya, Surabaya, seolah jadi ajang balas dendam kekalahan jagoan Jawa Tengah pada 19 Januari 2008. Saat itu Sansevieria patens-asal Surabaya-berhasil melibas jagoan-jagoan Jawa Tengah pada kontes lidah mertua di Blora. Namun, dalam hitungan 12 hari, Sansevieria hibrid milik WS Garden dan S. pagoda milik Hanti dari Yogyakarta membalikkan keadaan dengan menjadi juara di Kota Buaya.

Lomba sansevieria memperingati HUT ke-62 Kodam Brawijaya itu pantas menjadi perhatian. Tiga puluh delapan tanaman yang berlaga datang dari 2 poros utama lidah mertua saat ini: Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Di 2 provinsi itu, geliat sansevieria merebak hingga ke kota-kota kecil seperti Wonosobo, Kebumen, dan Blitar. Kontes pun kerap diadakan. Utusan dari Jawa Tengah turun dengan kekuatan penuh di kontes Makodam Brawijaya, Surabaya. Begitu berpartisipasi, kursi jawara di semua kelas sansevieria langsung disabet. S. pagoda berwarna hijau kuning cerah milik Hanti dari Yogyakarta berjaya di kelas trifasciata. Disusul S. superba milik Suyanto Subekti dari Temanggung di tempat ke-2.

Di kelas nontrifasciata, juri terdiri dari Ahmad Irfan, Wibowo, Seto Gunawan, dan Agus Gembong Kartiko sepakat menobatkan Sansevieria hibrid sebagai kampiun. Sansevieria milik WS Garden dari Yogyakarta itu unggul lantaran sekitar 15 lembar daunnya tersusun rapi dan roset. Kedewasaan lidah mertua berumur lebih dari 3 tahun jadi poin tambahan. Di tempat ke-2, lagi-lagi diraih S. robusta dari Temanggung. Sebuah kemenangan yang wajar karena lidah jin yang relatif jarang turun kontes itu dewasa dengan warna hijau cerah. Hanya kulit batang yang sedikit keriput membuatnya mengalah dari sang jawara.

Sayang, kemenangan Jawa Tengah mengalahkan 38 peserta lain terasa kurang sempurna. Musababnya, banyak jagoan asal Jawa Timur urung turun. Misal S. patens yang berjaya di kontes di Universitas Surabaya pada Desember 2007 dan kontes di Blora pada 19 Januari 2008. 'Jagoan Jawa Timur memang tak banyak tampil kali ini,' kata Agus Gembong Kartiko

Dicuplik dari : Trubus-online.com

0 komentar: