Varian Sanse yang Meramaikan Pasar
SANSEVIERIA CORAL BLUE
Sansevieria jenis ini termasuk ke dalam Sansevieria spesies Kirkii dengan nama sub spesies Kirkii Var Kirkii namun dalam bahasa pasarnya orang lebih menyebutnya Corral Blue.
SANSEVIERIA BOLPHO PHYLLOM
Jenis sansevieria ini memiliki harga paling mahal, bisa dibayangkan panjang sekitar 50 cm sansevieria ini sudah mencapai harga Rp. 20 juta. Hal ini dimaklumi karena Sansevieria ini tergolong langka bahkan di Afrika negeri asalnya.
SANSEVIERIA RODIDA
Sansevieria ini daunnya menyerupai kipas. Daun yang dimiliki Sansevieria ini tebal dan membulat dengan warna hijau tua, panjang daun bisa mencapai 1 meter. Harga sansevieria ini mencapai antara 1 juta - 1,5 juta.
SANSEVIERIA ERYTHREAE
Sansevieria ini memiliki bentuk daun silindris membulat, dan merumpun. Semakin banyak daun semakin mahal harga jual untuk sansevieria jenis ini.
SANSEVIERIA KIRKII BROWN
Sansevieria jenis ini disebut pula Kirkii Var Pulchra. Corak warna sanse jenis ini menyerupai tembaga atau kecoklatan dengan kontur daun tebal dan ada garis-garis membujur pada bagian dalam daunnya. Semakin tua dari tanaman ini semakin indah dan menarik tentu saja tanpa meninggalkan segi kekompakan dan kesehatan tanaman itu sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar